Ikan Lepu Si Pembunuh Berdarah Dingin
Ikan Lepu atau yang biasa kita kenal dengan sebutan scorpionfish adalah salah satu penghuni karang yang cantik. Ikan ini adalah salah satu penghuni karang yang dapat ditemukan di perairan-peraian tropis dengan kedalaman laut mulai dari 20-50 meter dan dapat tumbuh hingga mencapai ukuran 40 cm. Ikan ini dikenal dengan banyak nama mulai dari, lionfish, scorpionfish, zebrafish, firefish, dan masih banyak lagi julukan yang diberikan kepada ikan cantik ini.
Ikan ini memiliki sirip-sirip indah di sekujur tubuhnya dan saat bergerak, ikan ini seolah-olah seperti sedang menari-nari di dalam air. Selain siripnya yang indah, ikan ini memiliki warna yang menarik pula, ikan ini memiliki warna tubuh yang bervariasi mulai dari bergaris merah, hitam, putih, dan oranye. Namun siapa sangka dibaling keindahannya, ikan ini memiliki duri beracun yang bersembunyi di balik keindahan sirip-siripnya. Karena itu, walaupun indah, para penyelam berusaha untuk menghindar dari kan-ikan ini.
Racun Ikan Lepu
Ikan scorpionfish cenderung tidak agresif, tidak pernah ada kasus ikan lepu yang tiba-tiba menyerang penyelam. Namun jangan sekali-kali menggangu apalagi mencoba untuk memegang ikan ini dengan tangan kosong. Ikan tersebut memiliki duri-duri di sekujur tubuhnya dan duri-duri tersebut mengandung racun. Apabila racun ini masuk ke tubuh manusia, gejala yang akan muncul adalah rasa panas, nyeri, detak jantung yang kencang, mati rasa, dan dalam beberapa kasus dapat menyebabkan kematian.
Namun ada beberapa langkah pertama yang dapat dilakukan apabila kita terkena racun dari ikan lepu yaitu dengan merendam bagian yang terkena racun dengan air hangat selama 20-30 menit. Hal ini dilakukan untuk mengurangi efek yang timbul akibat racun dari ikan lepu. Lalu segeralah menemui dokter untuk mendapatkan penagganan lebih lanjut.
Jadi kita harus berhati-hati saat berenang di laut. Hindarilah memegang hewan-hewan yang kelihatanya lucu dan eksotis karena biasanya hewan-hewan eksotislah yang memiliki racun yang mematikan. Kita juga bisa melindungi anggota-anggota tubuh yang rentan seperti kaki dan tangan dengan memakai alas kaki dan sarung tangan. Lalu usahakan untuk tidak berenang di laut sendirian karena hal itu sangat berbahaya.
Lihat Juga: Galeri Aquarium Laut (klik disini)
Keunikan Ikan Scorpionfish
Di balik racun ikan lepu yang mematikan, terdapat beberapa keunikan yang dimiliki oleh ikan ini diantaranya:
Ikan Lepu Berumur Panjang
Ikan lepu memiliki tubuh yang tergolong relatif kecil, maka dia hanya mampu bertumbuh hingga ukuran sekitar 40 cm. Namun ikan ini memiliki rentang waktu hidup yang cukup lama. Di alam liar ikan lepu mampu hidup hingga umur 16 tahun.
Dapat Menangkap Mangsa dengan Cepat
Di alam liar, ikan lepu biasanya memakan ikan-ikan kecil yang hidup di sekitar karang. Walaupun ikan lepu terlihat tidak cepat dalam hal berenang, tetapi ikan lepu dapat dengan cepat menyergap ikan-ikan yang menjadi mangsanya. Ikan lepu biasanya menyamar di sekitar karang menunggu mangsa, lalu saat mangsanya tiba, ikan lepu dapat dengan cepat menyergap mangsanya.
Ikan Lepu Bisa Dikonsumsi
Walapupun ikan ini memiliki racun yang cukup berbahaya, tetapi bisa dikonsumsi. Di beberapa negara scorpionfish menjadi hidangan favorit karena memiliki daging berwarna putih yang lezat. Namun diperlukan keahlian khusus dalam mengolah ikan beracun ini menjadi makanan.
Lihat Juga: Galeri Aquascape (klik disini)
Memelihara Ikan Lepu
Ikan lepu memiliki tubuh yang cantik sehingga menarik para pecinta ikan hias untuk memeliharanya. Namun deperlukan kehati-hatian menggingat ikan ini memiliki racun yang terletak pada duri-duri di sekitaran siripnya. Karena ikan ini merupakan ikan air laut, ada beberapa hal penting yang perlu diperhatikan diantarnya:
- Kualitas Air
Dalam memelihara akuarium laut, air laut menjadi hal penting yang harus diberi perhatian lebih. Sistem filtrasi yang digunakan untuk air laut sangat berbeda dengan sistem filtrasi air tawar dan kita juga perlu memerhatikan kadar keasinan (salinitas) air, ph (derajat keasaman) air, dan masih banyak lagi.
- Ukuran Akuarium
Ukuran akuarium dan jumlah ikan juga menjadi hal yang tidak kalah pentingnya dalam memelihara akuarium laut. Jangan sampai jumlah ikan yang kita pelihara melebihi kapastitas maksimum akuarium yang kita gunakan. Apabila jumlah ikan yang kita pelihara melebihi kapasitas maksimum akuarium, maka ikan-ikan di dalamnya cepat atau lambat pasti akan mati.
- Pakan Ikan Lepu
Di alam liar ikan lepu memakan ikan-ikan kecil, jadi kita juga bisa memberi potongan-potongan ikan atau udang kepada ikan ini. Jangan biarkan scorpionfish sampai kelaparan karena jika itu terjadi, maka dia bisa memakan ikan-ikan lain di dalam akauarium.
- Jenis Ikan yang Cocok
Ketika kita memutuskan untuk memelihara ikan lepu, kita perlu memerhatikan ikan apa yang akan kita campur bersama ikan tersebut. Ada beberapa jenis ikan yang tidak cocok apabila disatukan dengan ikan lepu seperti ikan badut (clownfish), lettersix, yellowtang, dan masih banyak lagi. Mengapa?? Karena kita tidak ingin ikan-ikan mahal tersebut mati akibat ulah si dia. Jadi diperlukan riset mendalam mengenai ikan apa yang akan kita satukan dengan ikan tersebut.
Itulah beberapa hal yang perlu diperhatikan dalam memelihara ikan ini. Walaupun terdapat beberapa kesulitan dalam merawat akuarium air laut, tetapi semua itu dapat terbayar lunas dengan keindahan akuarium laut yang tiada bandingya. Bila Anda tertarik untuk memelihara aquarium laut, Anda bisa menyerahkan hal itu kepada ahlinya. Akvodecor adalah pilihan yang tepat dalam menyelesaikan urusan akuarium Anda.